NEWS :

Friday, February 21, 2014

Mereset Blackberry Tanpa Melepas Batrey

Share :
Tentunya bagi para pengguna ponsel blackberry tidak asing lagi dengan istilah yang satu ini, yaitu restart blackberry, dan hal ini sangat sering kali dilakukan para pengguna ponsel pintar ini, untuk menyegarkan kembali atau merefresh blackberry yang kinerjanya sudah mulai melambat.

cara merestart atau mereset blackberry secara normal tidak begitu sulit, hanya perlu melepas penutup belakang dan mencabut batrey(baterai)nya sesaat lalu memasangnya kembali. Namun ada cara lain yang lebih mudah dan efisien dari pada cara tersebut, kalau ada cara yang lebih mudah tanpa melepas batrey (baterai) kenapa harus pakai cara yang sulit, kurang efisien dan merepotkan.
berikut cara untuk merestart atau mereset blackberry tanpa melepas batrey:

Cara yang pertama, yakni menggunakan kombinasi tombol atau keypad blackberry tersebut, tetapi cara ini hanya bisa dilakukan di hp blackberry yang mempunyai tombol qwerty saja (tidak suport pada blackberry dengan layar sentuh), caranya sangat mudah yaitu, tinggal menekan kombinasi tombol keypad alt+ shift + del secara bersama-sama, dan setelah itu ponsel blackberry anda akan merestart dengan sendrinya.

Cara yang kedua menggunakan software, software ini sangat mudah digunakan, hanya tinggal satu klik lalu anda sudah merestart atau reset blackberry tanpa melepas batrey, silahkan didownload dan instal aplikasinya (link download di bawah), cara menggunakannya yaitu, setelah diinstal, lalu buka aplikasi tersebut, selanjutnya pilih reset now. atau pilih schedule untuk merestart atau reset pada waktu tertentu. Tentunya sangat mudah bukan, dan tidak membuang banyak waktu.

Mumgkin cukup sampai disini dulu trik dan tips mereset blackberry, semoga bermanfaat.

Download Offline Software QuickPull--(OS 5-6)  (OS 7)
Share :

No comments:

Post a Comment